Jelaskan makna penampakan dalam peristiwa kebangkitan Tuhan Yesus​

Makna penampakan Tuhan Yesus, yaitu :

Arti dan makna penampakan Yesus bagi kita ~ Landasan firman Tuhan untuk tema tersebut diambil dari kitab Kisah Para Rasul. Dokter Lukas menegaskan demikian: “Kepada mereka Ia menunjukkan diri-Nya setelah penderitaan-Nya selesai, dan dengan banyak tanda Ia membuktikan, bahwa Ia hidup. Sebab selama empat puluh hari Ia berulang-ulang menampakkan diri dan berbicara kepada mereka tentang Kerajaan Allah” – Kisah Para Rasul 1:3.

Yesus menampakkan diri kepada para murid-Nya merupakan mata rantai dari semua rangkaian keselamatan dari Allah yang tidak terputus bagi manusia. Pada sisi lain, Yesus menampakkan diri kepada para murid memberi arti dan makna yang spesial.

Demikian juga dengan kita pada masa kini. Memang benar Yesus tidak menampakkan diri kepada kita secara langsung.

Dan kita pun tidak pernah bertemu dengan Yesus yang bangkit secara fisik. Namun, dalam iman kita percaya bahwa Yesus yang mati disalib itu sudah bangkit dan menampakkan diri kepada para murid. Para murid telah bersaksi bahwa benar Yesus telah bangkit dan menampakkan diri kepada mereka. Kesaksian para murid itulah yang kita terima sebagai sebuah fakta sejarah dan fakta iman serta kebenaran yang tidak terbantahkan.

1. Yesus telah membuktikan bahwa Dia sudah mengalahkan kematian. Artinya Yesus hendak meyakinkan kepada banyak orang bahwa bukan Allah yang mati, melainkan Ia hidup untuk selama-lamanya.Dengan adanya penampakan diri Yesus kepada murid” dan banyak saudara yang lain adalah untuk menepis anggapan bahwa Yesus merupakan manusia biasa.

2. Yesus meneguhkan kesaksian dari para murid. Artinya Yesus menampakan diri kepada para murid dengan tujuan untuk mempersiapkan saksi bagi kristus. Ketika Yesus menampakan diri kepada semua murid” dan sebelum Ia naik ke surga dalam catatan kecil Lukas mengatakan ” Kamu adalah saksi dari semuanya ini.” ( Lukas 24 : 48 ). Ayat itu hendak mengaskan bahwa setiap murid Kristus dipanggil untuk menjadi saksi untuk menceritakan karya salib mulai dari kematian, kebangkitan, penampakan diri Yesus dan akhirnya naik ke surga.